PURWAKARTA - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Siddokkes) Polres Purwakarta melaksanakan pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh bagi personil Polres Purwakarta yang terlibat Operasi Mantap Praja Lodaya 2024.
Langkah ini diambil sebagai upaya memastikan bahwa personel kepolisian dalam keadaan fisik yang prima dan mampu melaksanakan tugas pengamanan kampanye dengan maksimal.
Baca juga:
Bharada E Tersangka, Ferdy Sambo Diperiksa
|
Pemeriksaan ini mencakup berbagai aspek kesehatan, termasuk pengecekan kondisi fisik umum dan pemberian vitamin serta suplemen guna meningkatkan ketahanan tubuh anggota yang terlibat.
Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah melalui Kasi Humas, AKP Enjang Sukandi mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh personel yang bertugas dalam kondisi prima serta siap menjalankan tugas pengamanan secara maksimal.
“Pemeriksaan merupakan tindakan preventif untuk menjaga kesehatan personel selama periode kampanye yang menuntut stamina anggota dilapangan.” ungkap Enjang, pada Jumat, 4 Oktober 2024.
Lanjut dia, upaya pemeriksaan dan pemeliharaan kesehatan personil ini juga berfungsi untuk meminimalisir risiko sakit atau kejadian fatal lain yang dapat terjadi selama pengamanan Pilkada.
“Sidokes Polres Purwakarta ingin memastikan bahwa seluruh anggota berada dalam kondisi sehat dan siap menjalankan tugas dengan baik sehingga pengamanan Kampanye dapat berjalan aman dan lancar.” ungkap Enjang.